%A Hermanto, Hermanto %A Fatimah, Titin %D 2021 %T Pengaruh Pembelajaran Matematika Realistik Terhadap Hasil Belajar Siswa %K %X Tujuan penelitian ini yaitu: (1) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa menggunakan pendekatan PMR dengan siswa yang tidak menggunakan pendekatan PMR (2) Untuk mendeskripsikan pengaruh pendekatan PMR terhadap hasil belajar siswa kelas XI di SMA Plus Darul Hikmah  tentang materi operasi hitung matriks. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis penelitian yang diguanakan adalah quasi eksperiment dengan desain non-equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI yaitu kelas XI A sebagai kelas eksperimen dan kelas XI B sebagai kelas kontrol, dari setiap kelas diberikan pretest dan postest . Analisis data yang dilakukan adalah uji prasyarat yaitu uji normalitas dan uji homogenitas dan dilanjutkan uji hipotesis dengan uji paired sample t-tes menggunakan bantuan program SPSS 21. Terdapat perbedaan hasil belajar siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol ditunjukkan dengan nilai rata-rata yang diperoleh kelas eksperimen 85 dan kelas kontrol 75.83. Hasil uji paired sample t-tes menunjukkan bahwa nilai sig. (2-tailed) adalah 0.025, karena 0.025 < 0.05 maka H o ditolak dan Ha diterima. Dari hasil uji paired sample t-tes dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh dari pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik (PMR) terhadap hasil belajar siswa kelas XI tentang operasi hitung matrik di SMA Plus Darul Hikmah. %U http://conferences.uin-malang.ac.id/index.php/SIMANIS/article/view/1506 %J Prosiding SI MaNIs (Seminar Nasional Integrasi Matematika dan Nilai-Nilai Islami) %0 Journal Article %P 106-110%V 4 %N 1 %8 2021-12-31