TY - JOUR AU - Khaulasari, Hani PY - 2020 TI - Model Geographically Weighted Poisson Regression Pada Jumlah Kasus Penderita Tuberculosis di Surabaya JF - Prosiding SI MaNIs (Seminar Nasional Integrasi Matematika dan Nilai-Nilai Islami); Vol 3 No 1 (2019): Prosiding SI MaNIs (Seminar Nasional Integrasi Matematika dan Nilai Islami) KW - N2 - Tuberculosis adalah suatu penyakit menular yang mematikan yang disebabkan oleh bakteri mycobacterium Tuberculosis . Kota Surabaya merupakan kota dengan jumlah penyebaran penderita Tuberculosis tertinggi di Jawa Timur. Penyebaran penyakit Tuberculosis melibatkan efek spasial. Salah satu metode spasial yang dapat digunakan adalah Geographically Weighted Poisson Regresssion (GWPR) . Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan faktor-faktor yang berpengaruh secara lokal. Data penelitian diperoleh dari Dinas Kesehatan Kota Surabaya dan BPS Kota Surabaya, yang terdiri dari variabel respon jumlah penderita Tuberculosis di 31 Kecamatan Surabaya Tahun 2018 dan sebelas faktor yang diduga mempengaruhi penyebaran Tuberculosis. Model GWPR dengan fungsi kernel fixed Gaussian menghasilkan faktor yang berpengaruh terhadap jumlah penyebaran penderita Tuberculosis di Surabaya Tahun 2018 yaitu jumlah penderita HIV/AIDS (X 1 ), jumlah kepadatan penduduk (X 2 ), persentase rumah sehat (X 4 ), persentase rumah tangga yang berPHBS (X 5 ), Rasio penyuluhan kesehatan (X 6 ), Persentase Penduduk yang mendapatkan keterbukaan informasi TB (X 7 ), jumlah tenaga medis (X 8 ), jumlah sarana kesehatan (X 9 ). persentase penduduk yang tidak tamat SD (X 10 ) dan persentase penduduk yang tamat SMA (X 11 ). Model GWPR membentuk lima kelompok dengan faktor yang mempengaruhi berbeda-beda. Model GWPR adalah model terbaik untuk memodelkan faktor-faktor Tuberculosis di Surabaya Tahun 2018. UR - http://conferences.uin-malang.ac.id/index.php/SIMANIS/article/view/889