Pengaruh Pembelajaran Siklus Belajar 5E Berbantuan Media PhET sims Terhadap Penguasaan Konsep Fisika dan Kemampuan Multi Representasi Siswa

Main Article Content

Munawar Kholil

Abstract

Siklus belajar merupakan model pembelajaran yang didasarkan pada teori belajar konstruktivisme. Dengan menerapkan pembelajaran siklus belajar 5E, siswa diberi kesempatan untuk mengkonstruksi pemahamannya sendiri. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pembelajaran siklus belajar 5E berbantuan media PhET sims terhadap penguasaan konsep fisika dan kemampuan multi representasi siswa ditinjau dari kemampuan awal siswa. Penelitian ini merupakan kuasi eksperimen dengan desain faktorial 2 x 2. Populasi  siswa kelas XI SMA Negeri 4 Malang, terdiri dari 136. Penelitian ini menggunakan dua kelas ekperimen untuk diterapkan  pembelajaran siklus belajar 5E berbantuan media PhET sims dan dua kelas kontrol untuk diterapkan pembelajaran siklus belajar 5E. Instrumen yang digunakan terdiri instrumen pengumpulan data, yaitu instrumen tes penguasaan konsep dan tes kemampuan multi representasi, serta intrumen perlakuan berupa RPP materi fluida. Uji normalitas menggunakan uji Liliefors dan uji homogenitas menggunakan uji Barlett. Pengujian hipotesis menggunakan Anava dua arah dilanjutkan uji Tukey. Hasil didapatkan (1) pengusaan konsep dan kemampuan multi representasi siswa yang belajar dengan pembelajaran siklus belajar 5E berbantuan media PhET sims lebih baik dari siwa yang belajar dengan pembelajaran siklus belajar 5E, (2) tidak ada interaksi antara model Pembelajaran dan  penguasaan konsep siswa terhadap kemampuan awal, (3) tidak ada interaksi antara model Pembelajaran dan  kemampuan multi representasi siswa terhadap kemampuan awal. Model Pembelajaran Siklus belajar 5E berbantuan media PhET sims berpengaruh baik untuk meningkatkan penguasaan konsep dan kemampuan multi representasi siswa pada siswa dengan kemampuan awal rendah maupun tinggi.

Article Details

How to Cite
KHOLIL, Munawar. Pengaruh Pembelajaran Siklus Belajar 5E Berbantuan Media PhET sims Terhadap Penguasaan Konsep Fisika dan Kemampuan Multi Representasi Siswa. Prosiding SI MaNIs (Seminar Nasional Integrasi Matematika dan Nilai-Nilai Islami), [S.l.], v. 3, n. 1, p. [028-036], feb. 2020. Available at: <http://conferences.uin-malang.ac.id/index.php/SIMANIS/article/view/904>. Date accessed: 27 apr. 2024.
Section
Mathematics Education

References

[1] De Cock, M. 2012. Representation use and strategy choise in physics problem solving. Phys. Rev. St phys. Educ. Res.8,020117

[2] Gilbert, J. K. 2010. The role of visual representations in the learning and teaching of science: An introduction.

[3] McDermott, L. C. 1991 ‘Millikan lecture 1990: What we teach and what is learned Closing the gap. American Journal of Physics., 59 (4),(hml 301 – 315).

[4] Knight, R. D. (2004) Five easy lessons: Strategies for successful physics teaching, New York: Addison Wesley.

[5] Duran, E., Duran, L. dkk. 2011. a learning cycle for all students modifying the 5e instructionalmodel to address the needs of all learners. The Science Teacher, Vol. 78, No. 3, hal 56-60.

[6] Bybee, R. W. dkk. 2006. The BSCS 5E Instructional Model: Origins, Effectiveness, and Applications (Executive Sumarry). Colorado Springs: BSCS.

[7] Rosengrant, D., Heuvelen, A. V. & Etkina, E. 2009. Do students use and understand free-body diagrams?. Phys. Rev. ST Phys. Educ. Res. 5, 010108(2009). Hlm 010108

[8] Wong, D et. all. 2010. Learning with multiple representations: an example of a revision lesson in mechanics. Physics Education (Phys. Edu ) Volume 46 Number 2. Hlm 178.

[9] Kearney, M., & Treagust, D. F. 2000. Constructivism as a Referent in the Design and Development of a Compute Program Using Interactive Digital Video to Enhance . ASCILITE conference proceedings.

[10]. Sankey, M.D., Birch, D. & Gardiner, M.W.. 2011. The impact of multiple representations of content using multimedia on learning outcomes across learning styles and modal preferences.

[11] Finkelstein, N.D., Adams, W.K., dkk. 2004. Can Computer Simulations Replace Real Equipment in Undergraduate Laboratories? Physics Education Research Conference 2004. V 790,Hal 101-104. (online) http://www.compadre.org/per/items/detail.cfm?ID=9543 diakses 19 Pebruari 2014

[12] Khatri, R., Henderson, C., Col, R., & Froyd, J.2013. Over One Hundred Million Simulations Delivered: A Case Study of the PhET Interactive Simulations. PER Conference (hlm 205-208).

[13] Perkins, K., Moore, E. dkk. .2011. Towards Research-based Strategies For Using PhET Simulations In Middle School Physical Science Classes. PER Conference series Omaha,Nebraska Volume 1413, Hlm 295-298

[14] Podolefsky, Noah S., Perkins, K. K. & dkk. 2010. Factors promoting engaged exploration with computer simulations. Phys. Rev. ST Phys. Educ. Res. 6, 020117(2010)
[15] Turkmen, H. 2006. What Technology Plays Supporting Role in Learning Cycle Approach for Science Education . The Turkish Online Journal of Educational Technology (TOJET) volume 5 Issue 2 Article 10.

[16] http://phet.colorado.edu diakses tanggal 17 Februari 2014

[17] McKagan, S. B., Perkins, K. K., dkk. 2008. Developing and Researching PhET simulations for Teaching Quantum Mechanic. American Journal of Physics: Volume 76, Issue 4, Hlm 406-417.

[18] Yani,Ahmad. 2012. Pengaruh Strategi Pembelajaran dan Pengetahuan Awal terhadap Pemahaman Konsep dan Kemampuan Pemecahan Masalah Fisika pada Mahasiswa FMIPA UNM. Disertasi. Malang: Universitas Negeri Malang.

[19] Wieman, C. E. dkk. 2008. PhET: Simulations That Enhance Learning. Education Forum. Vol 322 hlm 682-683

[20] Nieminen, Pasi dkk. 2012. Relations between representational consistency, conceptual understanding of the force concept, and scientific reasoning. Phys. Rev. St phys. Educ. Res.8,010123.

[21] Van Heuvelen, Alan & Zou, Xueli. 2001. Multiple representations of work–energy processes. Am. J. Phys.Vol 69 No 2 hlm 184-194.

[22] National Science Teachers Association. 2012. Fuel for thought: building energy awareness in grades 9-12. Arlington: NSTA Press.